Pembaharuan Aplikasi Instagram Terbaru 2022 – Pada masa pandemi seperti saat ini, sudah ada banyak orang yang pada akhirnya memanfaatkan sejumlah sosial media yang mereka miliki untuk membantu dalam menjalankan berbagai hal termasuk mencari banyaknya informasi terbaru dan terupdate. Terdapat begitu banyak pilihan aplikasi yang bisa digunakan apalagi sosial media yang digunakan salah satunya adalah Instagram.
Aplikasi Instagram yang Mendunia
Instagram adalah salah satu sosial media yang memiliki jumlah pengguna yang cukup banyak di seluruh dunia. Di mana dalam Instagram sendiri ada banyak fitur yang lengkap dan bisa digunakan secara mobile dengan mudah kapan saja dan di mana saja. Selain itu, para penggunannya juga bisa melakukan banyak aktivitas menggunakan sosial media ini. Seperti mengupload foto, membuat video, dan lain sebagainya. Setiap hari, pihak pengembang sosial media Instagram ini melakukan pembaharuan yang akan semakin membantu beberapa pengguna yang sudah memiliki akun Instagram sendiri.
Berbagai Pembaharuan Aplikasi Instagram 2022
Ada banyak fitur dan pembaharuan yang dilakukan oleh pihak pengelola Instagram. Bahkan beberapa pembaharuan ini sudah mulai dapat digunakan oleh sejumlah penggunanya di seluruh dunia termasuk juga di Indonesia. Nah, untuk beberapa pembaharuan Instagram yang bisa dinikmati di tahun 2022 ini diantaranya adalah:
- Vidio
Dulunya, Instagram hanya bisa digunakan untuk mengupload foto saja. Namun, saat ini Instagram justru hadir dengan fitur tambahannya untuk bisa mengupload sejumlah video. Semua orang saat ini bisa mengunggah video yang mereka buat dengan berbagai filter dan juga efek yang sudah disediakan oleh Instagram. Fitur tersebut adalah fitur reels yang sudah dapat digunakan oleh semua penggunanya saat ini.
- Messaging
Fitur messaging juga menjadi salah satu fitur yang dapat digunakan pada tahun ini. Bahkan beberapa fitur pesan yang disediakan di Instagram sendiri juga terdapat fitur privat yang pastinya yang akan lebih membantu banyak penggunanya agar bisa berkomunikasi secara lebih privat pastinya. Bahkan fitur messaging ini juga bisa memberikan banyak ketertarikan oleh pengguna lain yang belum menggunakan fitur ini di Instagram.
- Kontrol dan Transparansi
Para pengguna Instagram juga bisa mengontrol Kesehatan mental karena menyediakan banyak fitur privat yang bisa digunakan. Para pengguna nantinya dapat mengontrol beberapa tampilan atau konten yang sensitif, kemudian mampu membantu untuk menyembunyikan berapa jumlah like yang diperoleh dan juga mengontrol atau menyaring pada fitur DM.
- Fitur Kreator
Fitur creator ini adalah fitur yang sering dimanfaatkan oleh sejumlah pengguna Instagram dengan tujuan agar mereka bisa mendapatkan penghasilan. Fitur ini juga fitur yang akan sering dinantikan oleh banyak orang. Fitur ini juga membantu banyak pengguna yang kreatif agar bisa menunjukkan hasil karya mereka agar bisa mendapat tambahan uang dari Instagram sendiri.
- Banyak Filter dan Efek
Dengan semakin dikembangkannya aplikasi ini, filter yang tersedia di Instagram juga semakin bervariasi. Pembaharuan di tahun 2022 ini adalah ketersediaan filter serta efek yang banyak. Semua penggunaannya bisa memilih filter dan juga efek baik pada foto atau video yang akan mereka simpan atau bahkan akan mereka publikasikan di Instagram itu sendiri.
Jadi, itulah beberapa pembaharuan yang akan didapatkan dari fitur Instagram sendiri. Untuk beberapa fitur ini bahkan dikatakan akan terus menerus berkembang menyesuaikan perkembangan zaman yang akan semakin membuat para penggunanya merasa betah dan nyaman selama menggunakan aplikasi Instagram ini sendiri.